Advertisement

Tenaga Kesehatan Puskesmas Tombariri Timur Laksanakan Posyandu Bersama Pemdes Lolah Dua

MINAHASA,- WARTKAWANUA.Com,- Masyarakat Desa Lolah Dua Kecamatan Tombariri Timur Kabupaten Minahasa mendapatkan pelayanan kesehatan terpadu dari Tim Tenaga Kesehatan Puskesmas Tombariri Timur Jumat (13/09-2024).

Bertempat dikantor Hukumtua, sebanyak 6 Orang Tenaga Kesehatan Puskesmas Tombariri Timur melayani Masyarakat setempat dengan melakukan Imunisasi bagi Anak Bawah Lima Tahun (Balita) serta ibu menyusui.

Hukumtua Desa Lolah Dua yang didampingi Ketua Tim Penggerak (TP-PKK) Desa Lolah dua menyambut baik kegiatan ini dengan harapan agar kegiatan ini dapat membantu  Masyarakat desa khususnya bagi Anak Balita dan ibu menyusui.

” Kami berharap agar kegiatan ini dapat membantu Masyarakat desa khususnya bagi anak-anak Balita dan ibu menyusui,” Ujar Hukumtua Theni.

Kegiatan Posyandu di Desa Lolah dua telah menjadi Agenda Bulanan dengan tujuan untuk menjaga pertumbuhan anak agar terhindar dari gangguan kesehatan.

(UDIN)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *