Advertisement

Pastikan Ketersediaan Stok Pangan Jelang Ramadhan, Wabup Vasung Gelar Sidak Pasar

MINAHASA,- WARTAKAWANUA.COM,- Pasar Baru Langowan mendapat Kunjungan Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang (Vasung), saat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pada Kamis (13/03/2025).

Sidak dilakukan dalam rangka bulan suci Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri guna memastikan ketersediaan stok bahan pangan serta stabilitas harga sembako.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Vasung menegaskan bahwa pemerintah daerah melalui TPID terus memantau kondisi pasar agar masyarakat tetap mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga wajar. Ia juga mengingatkan para pedagang agar tidak melakukan penimbunan bahan pokok karena ada sanksi tegas bagi pelanggar.

“Kami ingin memastikan bahwa stok bahan pangan tetap tersedia dan harga-harga tidak mengalami lonjakan yang merugikan masyarakat. Pedagang juga kami ingatkan agar tidak menimbun barang, karena itu bisa berdampak buruk bagi kestabilan ekonomi masyarakat,” ujar Vasung.

Wabup Vasung menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Minahasa berkomitmen untuk terus mengawasi perkembangan harga dan distribusi bahan pokok di seluruh wilayah Minahasa agar masyarakat dapat mendapatkan kebutuhan pokok sehari-hari di bulan ramadhan dan jelang idul Fitri” tukasnya.

Dalam Sidak tersebut, Wakil Bupati didampingi oleh jajaran pejabat Pemkab Minahasa, antara lain Asisten II, Kepala BPKAD, Kepala Bapenda, Kadis Perdagangan, Kadis Kelautan dan Perikanan, Kadis Sosial, Kadis PUPR, Kadis Perhubungan, Kadis Pangan, Kadis Koperasi dan UKM, Mewakili Kadis Kominfo, Kasat Pol PP, Kabag Hukum, Kabag Perekonomian, Camat Langowan Raya, serta Kepala Pasar Langowan.

(UDIN)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *